Mengetik 10 jari tampaknya menjadi salah satu keterampilan yang perlu dikuasai saat ini. Tidak sedikit lowongan kerja yang mencantumkan kemampuan mengetik 10 jari sebagai salah satu persyaratannya. Untuk menguasai keterampilan tersebut, Anda dapat berlatih melalui beberapa aplikasi belajar mengetik 10 jari berikut.
Ultrakey
Belajar mengetik 10 jari hendaknya dilakukan secara rutin hingga benar-benar menguasai hal tersebut. Salah satu aplikasi yang dapat menunjang Anda dalam latihan mengetik ini yaitu Ultrakey. Aplikasi tersebut disertai dengan instruksi yang memudahkan penggunanya belajar mengetik 10 jari.
Hal lain yang menarik dari aplikasi Ultrakey adalah telah didukung oleh beberapa layouts keyboard, sehingga penggunanya tidak cepat merasa bosan ketika melakukan latihan. Ultrakey juga menawarkan metode tes mengetik instruksi yang tidak membosankan sehingga akan lebih efektif.
GS Typing Tutor
Bagi Anda yang ingin belajar mengetik 10 jari dengan mudah, aplikasi GS Typing Tutor dapat menjadi salah satu referensi. Penggunaan aplikasi tersebut akan lebih mudah dipahami karena tersedia beberapa pilihan bahasa seperti Arab, Inggris, Jerman dan beberapa bahasa lainnya.
Anda dapat menggunakan aplikasi GS Typing Tutor kapan saja dan memperolehnya secara gratis. Bagi pemula yang baru belajar mengeik 10 jari, aplikasi ini juga sangat cocok digunakan karena tersedia 24 keyboard layouts di dalamnya.
Typing Master 10
Aplikasi belajar mengetik 10 jari berikutnya yang patut Anda coba yaitu Typing Master 10. Beberapa keyboard layouts yang terdapat pada aplikasi tersebut diantaranya Eropa, US, Belgia serta beberapa negara lainnya yang menunjang kebutuhan Anda selama latihan.
Perlu Anda ketahui bahwa aplikasi Typing Master hadir dengan versi gratis dan berbayar. Anda dapat memilihnya sesuai keinginan. Fitur-fitur yang ditawarkan oleh aplikasi tersebut juga beragam, sehingga Anda dapat langsung melatih dan mengetes kecepatan mengetik yang telah dikuasai.
Rapid Typing
Aplikasi Rapid Typing juga dapat menunjang kebutuhan Anda dalam belajar mengetik 10 jari. Di dalamnya telah dilengkapi dengan fitur-fitur canggih yang dapat membantu penggunanya. Sebelum menggunakan aplikasi Rapid Typing, sebaiknya Anda atur terlebih dahulu keyboard dan bahasanya.
Platform dan jumlah huruf yang akan digunakan juga harus sesuai agar lebih mudah ketika Anda ingin belajar mengetik. Tersedia juga beberapa level tes yang dapat dicoba untuk mengetahui sejauh mana kemampuan mengetik 10 jari yang dimiliki.
Typesy
Aplikasi belajar mengetik berikutnya yang dapat memperlancar latihan Anda adalah Typesy. Aplikasi tersebut pada awalnya diberi nama Ultimate, kemudian diganti menjadi Typesy yang tentunya dihadirkan dengan fitur-fitur baru dan lebih canggih.
Typesy menawarkan beberapa versi latihan yang dapat membuat penggunanya enjoy selama belajar mengetik. Aplikasi teresebut juga dilengkapi dengan video tutorial yang akan memberi instruksi pada Anda selama menggunakannya.
Typing Instructor Platinum
Jika ingin mengetahui perkembangan mengetik 10 jari dengan mudah dan cepat, Anda dapat menggunakan aplikasi Typing Instructor Platinum yang dapat langsung memberikan feedback. Game menarik yang terdapat didalamnya juga memberikan kesan yang berbeda bagi penggunanya.
KeyBlaze
KeyBlaze merupakan pilihan aplikasi belajar mengetik 10 jari berikutnya yang dapat membantu Anda. Aplikasi ini dihadirkan dengan fitur lengkap, sehingga dapat digunakan oleh berbagai usia. Oleh karena itu, Anda yang sedang belajar mengetik sangat cocok menggunakan aplikasi ini.
Sama seperti aplikasi mengetik lainnya, KeyBlaze juga telah didukung oleh beberapa keyboard layouts. Anda juga dapat mengetahui kemampuan mengetik 10 jari yang telah dikuasai melalui tes kecepatan yang ada dalam aplikasi KeyBlaze.
Post a Comment for "Aplikasi Belajar Mengetik 10 Jari yang Efektif"