Harus diakui bahwa ternyata dalam hal editing pengguna windows banyak yang masih bertahan menggunakan windows 7 meskipun kini sudah hadir windows 10. Banyak aplikasi edit video windows 7 yang ringan dan nyaman digunakan saat ini. Berikut ini adalah referensi aplikasi edit video terbaik :
1. Adobe Premiere Pro
Aplikasi satu ini masih satu pabrik dengan aplikasi photoshop. Aplikasi ini sering dipilih oleh para profesional di bidang edit video.
Ada banyak kelebihan dari aplikasi satu ini yang tentunya bisa bersaing dengan aplikasi lainnya. Misalnya saja seperti :
- Memiliki file editing yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.
- Tersedia 3 title untuk memudahkan pengguna dalam membuat judul.
- Tersedia fitur explorer built-in yang bisa digunakan untuk browsing ketika mengelola file.
- Memiliki interface yang sangat matang dan sangat mudah dioperasikan.
2. Software AVS Editor
Aplikasi satu ini sangat ringan digunakan ketika editing video. Maka tidak heran bila banyak pengguna windows 7 yang memiliki aplikasi ini ketika mengedit video. Aplikasi Edit Video Windows 7 satu ini meskipun ringan namun video yang dihasilkan tidak kalah berkualitasnya.
Ada beberapa versi AVS editor yang beredar di pasaran. Mulai dari versi 7.4.281 hingga versi lainnya. Aplikasi ini memiliki banyak kelebihan seperti :
- Memiliki fitur text effect.
- Memiliki efek transisi untuk pergantian video.
- Dan mendukung berbagai format video sesuai dengan kebutuhan.
3. Windows Movie Maker
Siapa yang tidak familiar dengan aplikasi sejuta umat ini? Aplikasi ini adalah aplikasi paling terkenal dan memiliki banyak fitur yang bisa digunakan untuk para editor video pemula. Tampilannya yang sederhana dan fungsi-fungsinya yang umum sangat mudah dijalankan oleh pengguna. Windows movie maker memiliki beberapa fitur diantaranya:
- Memotong video.
- Mengatur kecerahan video.
- Bisa memasukan suara dalam video.
- Serta memiliki beragam efek untuk video.
4. Cyberlink PowerDirector
Aplikasi satu ini cocok untuk editing video tanpa ribet. Karena penggunaannya yang mudah dan terdapat fitur yang lengkap. Dalam aplikasi ini setidaknya memiliki 500 efek yang bisa dicoba untuk menghasilkan video yang bagus.
Aplikasi ini sering digunakan oleh editor video profesional. Karena didalamnya memiliki banyak kelebihan dalam edit video, seperti :
- Fitur multicam yang mudah digunakan.
- Memiliki banyak efek untuk proses edit video.
- Proses rendering video yang cepat.
- Terdapat tool editing khusus untuk action cam.
5. Adobe After Effect
Ingin mengedit video dengan hasil maksimal dan keren seperti film ala hollywood? Adobe after effect menjadi jawabannya. Dalam aplikasi satu ini memiliki banyak efek keren yang bisa digunakan. Misalnya saja seperti efek terbang, menghilang dan banyak efek keren lainnya.
Ada beberapa versi dari aplikasi ini sangat masih mendukung digunakan pada windows 7. Namun, tentunya pengguna harus memperhatikan spesifikasi komputer sebelum menggunakan aplikasi ini. Karena aplikasi adobe after effect ini terbilang cukup berat untuk dijalankan.
Meskipun berat, banyak kelebihan yang ada dalam aplikasi ini. Kelebihan itu diantaranya:
- Banyak efek keren
- Mendukung pembuatan animasi.
- Cocok untuk para profesional.
- Mendukung konversi file vektor ke file shape.
- Tersedia banyak jenis file sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Itulah beberapa aplikasi edit video windows 7 yang terbaik dan sangat recomended. Bagi pemula maupun profesional di bidang editing bisa memilih salah satu dari beberapa aplikasi tadi. Namun yang paling penting tetap perhatikan spesifikasi komputer yang digunakan. Jangan sampai proses editing terganggu karena komputer yang tidak support oleh aplikasi.
Post a Comment for "5 Aplikasi Edit Video Windows 7 Terbaik"