Demam Korea, bukan menjadi hal yang baru di beberapa negara termasuk Indonesia. Bahkan banyak yang ingin bisa berfoto dengan artis favoritnya. Namun karena biaya dan jarak yang jauh, hal tersebut agak sulit dilakukan. Meskipun begitu, untungnya melalui kecanggihan teknologi ada aplikasi edit foto bersama Artis Korea. Salah satu yang paling banyak digunakan adalah PicsArt. Lantas bagaimana cara menggunakan aplikasi ini? Berikut penjelasannya:
1.Pilih Foto Artis yang Akan Diedit
Langkah pertama menggunakan aplikasi edit foto bersama artis Korea tersebut adalah dengan memilih foto artis yang disukai. Foto bisa diambil dari galeri handphone/download melalui internet.
Tips ketika memilih foto adalah cari posisi foto yang sesuai. Maksudnya adalah cari gambar yang menghadap sama persis dengan yang akan digabungkan. Hal ini dimaksudkan agar hasil dari editing terlihat lebih realistis atau nyata.
2. Buka Aplikasi PicsArt
Setelah mendapatkan foto yang sesuai, pastikan kalian sudah mengunduh atau menginstall aplikasi PicsArt. PicsArt bisa diunduh, melalui google play store. Aplikasi edit foto bersama artis Korea satu ini termasuk yang paling mudah penggunaannya.
Selain menggunakan laptop, aplikasi ini juga bisa digunakan melalui handphone saja. Jika sudah terbuka, tinggal tambahkan foto artis yang ingin diedit.
3. Tambahkan Foto Pengguna
Langkah selanjutnya adalah dengan menambahkan foto pengguna. Jika mengambil dari galeri, caranya adalah dengan klik tombol tambah foto pada menu bar bagian bawah layar. Pada langkah ini usahakan untuk menempatkan foto pada posisi yang berhadapan satu sama lain. Jika tidak berhadapan maka hasil editing tidak akan maksimal
4. Potonglah foto
Jika posisi foto sudah sesuai dengan keinginan, selanjutnya adalah di potong. Cara memotong foto pada aplikasi ini juga tidak terlalu susah. Tinggal klik buang kemudian draw atau seleksi foto.
Pada hasil potongan pertama, gambar masih membutuhkan editing. Terutama di bagian sisi foto agar ketika disatukan bisa lebih realistis. Agar lebih terlihat detail, gambar bisa di zoom agar terlihat sisinya. Dengan cara ini hasil editan foto akan terlihat lebih rapi dan bagus.
5. Sesuaikan Posisi Foto
Ketika foto sudah berhasil dipotong, selanjutnya tinggal menyesuaikan posisi foto pengguna dengan foto artis yang sudah ditambahkan sebelumnya. Langkah ini terbilang mudah hanya tinggal menarik posisi foto ke arah yang diinginkan.
Selain menempelkan 2 foto, aplikasi ini juga menyediakan menu editing lain yang bisa digunakan. Diantaranya ada pengaturan resolusi, kecerahan, dan menu lainnya yang bisa dimanfaatkan agar tercipta foto yang bagus dan menarik.
6. Edit Background
Menu lainnya yang tentunya menjadi unsur pendukung saat mengedit foto adalah menu edit background. Meski begitu, edit background ini hanya merupakan optional bagi yang ingin menggunakannya. Pada aplikasi edit foto bersama artis Korea satu ini, kalian juga diberikan kebebasan untuk memilih background.
Hal ini penting karena beberapa orang suka sekali mengedit foto dengan merubah background sesuai keinginan. Latar belakang yang akan diedit bisa juga diambil dari galeri/download dari internet. Jika sudah, tinggal tambahkan foto yang sudah di edit sebelumnya.
7. Simpan Foto Hasil Editing
Langkah terakhir ketika foto sudah diedit dan diganti background adalah menyimpannya. Hasil dari editing ini nantinya bisa digunakan untuk pamer di media sosial atau sekedar sebagai wallpaper handphone. Bagi yang menginginkannya sebagai foto di dinding juga bisa dengan cara dicetak dan dimasukkan pada figura.
Post a Comment for "Cara Menggunakan Aplikasi Edit Foto Bersama Artis Korea"